Login • Lupa Password | Daftar segera dan nikmati pemasangan iklan baris secara gratis! |
Medanbisnidaily.com- Medan. Memeriahkan peringatan HUT ke-72 RI, warga Kampung Aur, Kelurahan Aur, Kecamatan Medan Maimun, Medan, khususnya yang berada tepat di pinggiran Sungai Deli mengadakan lomba panjat pinang di atas sungai, Kamis (17/07/2017).
"Memang setiap tahun kita setelah mengadakan upacara bendera untuk memperingati 17Agustus, di sini warga juga mengadakan beberapa perlombaan rakyat, mulai dari joget jeruk, lomba makan kerupuk, lompat goni dan yang paling seru dan ditunggu panjat pinang di atas Sungai Deli ini," ungkap Dicky, warga Kampung Aur yang sudah belasan tahun tinggal di pinggiran sungai.
Upacara peringatakan kemerdekaan di pinggir sungai, selain warga sekitar, juga dihadiri anggota beberapa organisasi pemuda dan lembaga mahasiswa.
Aryo (29), sala satu anggota KNPI Medan ini mengungkapkan, ini sudah tahun ketiga ia mengikuti upacara di pinggir sungai. ia menceritakan kenapa memilih upacara di pinggir sungai, yakni ada sebuah pengalaman dan kesan yang berbeda kalau upacara di Kampung Aur, beda dari tempat yang lain.
"Ada hal yang berbeda ya kalau upacara di sini. Di sini upacara terlihat lebih sederhana tapi tetap menjaga kesakralan upacara. Apalagi upacaranya diikuti oleh anak-anak sampai dengan ibu-ibu yang berpakain seadanya. Kalau tempat lain kan harus terlihat formal ya, kalau disini yang pake daster banyak yang ikut upacara," tuturnya.
Hal yang paling unik dalam kegiatan HUT RI di Kamoung Aur itu adalah saat menancapkan pinang di atas sungai, yang menyedot perhatian warga yang melintas dari jembatan Jalan Letjend Suprapto. Tak sedikit warga yang menghentikan kendaraannya untuk melihat proses upacara dan perlombaan panjat pinang di atas sungai ini.
Anas (26) misal, warga Perumnas Mandala ini tak sengaja lewat dari Jalan Suprapto dan memilih berhenti untuk melihat aktivitas warga Kampung Aur dalam merayakan HUT RI.
Ia pun sangat antusias dan salut kepada warga yang membuat acara ini unik dan berbeda dari daerah lain.
"Salut ya melihat semangat anak-anak dan ibu-ibunya untuk ikut merayakan hari kemerdekaan ini, walaupun mereka tinggal di pinggiran sungai deli tapi bukan berarti mereka tidak memiliki semangat nasionalis dalam memperingati hari kemerdekaan, mereka mempunyai semangat yang sama dalam memperingati hari kemerdekaan dari tempat lain, inilah indonesia kita," jelasnya.