Login • Lupa Password | Daftar segera dan nikmati pemasangan iklan baris secara gratis! |
Medanbisnisdaily.com-Dairi. Menghindari terjadinya kemacetan lalu lintas di SPBU akibat antrian panjang kendaraan saat pengisian BBM selama lebaran Idulfitri 1444 H. Sat Lantas Polres Dairi telah melakukan koordinasi dengan pihak pengelola SPBU saat rapat lintas sektoral.
"Koordinasi ini tujuannya, agar ada sinkronisasi/kolaborasi antara pengaman dan pengelola, sehingga nanti bisa kita buat rekayasa lalu lintas,dengan pembatasan sistim penyeberangan dan kita buat anturan satu jalur," kata AKP Herliandri SH, Kasat Lantas Polres Dairi, Jumat (21/4/2023).
Selain itu akan tetap melakukan pemantauan dan pengamanan melalui tim urai Sat Lantas dan Sat Sabhara.
"Kita juga akan menurunkan personil untuk mengatur lalu lintas dan memasang tolo-tolo untuk pembatas," sebut Herliandri.
Sebelumnya itu, Dodi Simamora Manager SPBU di Jalan Ahmad Yani menyebutkan, antrian kendaraan di SPBU tidak bisa dihindari, khususnya selama arus mudik dan libur lebaran.
"Ini terjadi akibat meningkatnya volume kendaraan menjelang lebaran Idulfitri," ucapnya.
Selain itu, adanya aturan pembatasan pembelian BBM bersubsidi dari pihak Pertamina dengan menggunakan aplikasi My Pertamina.
"Pengecekan aplikasi ini membutuhkan waktu, sehingga membuat antri kendaraan," terangnya.