Login • Lupa Password | Daftar segera dan nikmati pemasangan iklan baris secara gratis! |
Medanbisnisdaily.com-Medan. Untuk mengurangi pengangguran, Fraksi DPRD Medan meminta Pemko Medan menambah anggaran di Disnaker.
Penggunaan anggaran itu untuk memperbanyak pelatihan-pelatihan yang berkaitan dengan industri kreatif. Demikian dikatakan Anggota DPRD Medan Fraksi PKS Syaiful Ramadhan, Kamis (3/8/2023).
Syaiful menjelaskan, anggaran di Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Medan sangatlah kecil. Dari Rp 17 miliar anggaran yang tersedia, hanya Rp 2 miliar saja yang bisa dirasakan masyarakat.
"Sekarang ini anak-anak muda banyak yang kreatif. Mereka perlu diberikan pelatihan-pelatihan untuk bisa mandiri sehingga nantinya bisa mengurangi pengangguran. Anggaran perlu kita tambahkan. Apalagi nanti ada dana hibah, kira-kira mereka bisa diberi peralatan seperti hp, laptop dan paket internet untuk memberi akses bagi mereka bekerja di rumah,” sarannya.
Dikatakan Syaiful, anak-anak muda zaman sekarang banyak yang berusaha membuat peluang mencari uang dari industri kreatif digital. Selain perlu difasilitasi, juga harus kerap diberikan pelatihan. Hal itu kata, Syaiful sebagai bagian dari upaya mengurangi pengangguran.