Login • Lupa Password | Daftar segera dan nikmati pemasangan iklan baris secara gratis! |
Medanbisnisdaily com-Medan Prinsip gotong royong untuk meraih kemenangan ketiga ‘hattrick’ PDI Perjuangan dan terpilihnya Ganjar Pranowo menjadi Presiden RI pada pemilu 2024 mendatang dipegang teguh oleh Paul Baja M Siahaan.
Hal ini ditunjukkannya dengan menggandeng para kader PDI Perjuangan yang juga menjadi bakal calon legislatif (bacaleg) pada tingkat DPRD kabupaten/kota setiap kali turun bersosialisasi ke masyarakat.
Kali ini, Paul Baja M Siahaan yang juga selaku Koordinator Rumah Pemenangan Ganjar Pranowo Sumatera Utara turun ke Kecamatan Patumbak Deli Serdang, Senin (7/8/2023). Di sana ia menggandeng Elfin Yosef Sijabat yang merupakan bacaleg PDI Perjuangan untuk DPRD Deli Serdang.
Di lokasi ini, Tim Rumah Pemenangan Ganjar Pranowo memberikan kesempatan kepada para tokoh masyarakat dan tokoh agama yang hadir untuk memberikan masukan dan aspirasi kepada mereka.
“Pesan kami hanya satu jadilah pemimpin yang amanah jika sudah duduk menjadi wakil rakyat, kami siap untuk mendukung,” kata salah seorang tokoh masyarakat W Simanjuntak.
Simanjuntak menjelaskan, calon wakil rakyat yang memiliki perhatian kepada rakyat sangat penting bagi mereka. Mereka mengaku sangat simpatik kepada Paul Baja M Siahaan yang konsisten turun ke masyarakat dan menyapa masyarakat.
“Kami sangat simpatik kepada sosok Paul Baja M Siahaan yang terus menunjukkan komitmennya untuk berjuang bagi masyarakat. Tentu bersama Pak Elfin Yosep Sijabat sebagai caleg DPRD Deli Serdang yang juga merupakan warga Patumbak, itu akan memudahkan aspirasi kami bisa disahuti,” ujarnya.
Hal yang sama disampaikan tokoh masyarakat Surya Wijaya. Secara khusus ia mendoakan Paul Baja M Siahaan dan Elfin Yosep Sijabat dapat terpilih menjadi wakil rakyat di DPR RI dan DPRD Deli Serdang.
“Jadilah perwakilan untuk kami warga Patumbak, kami mendoakan keinginan bapak sekalian dapat terwujud,” pungkasnya.
Usai mendengarkan berbagai masukan dan harapan dari para tokoh agama dan tokoh masyrakat, Agustinus Sitompul selaku perwakilan Tim Rumah Pemenangan Ganjar Pranowo menyampaikan terima kasih atas dukungannya. Ia memastikan jika Paul Baja M Siahaan turun untuk mengabdi kepada masyarakat.
“Banyak program kami turun ke masyarakat, mulai dari menggelar pasar murah, donor darah, sosialisasi pencegahan stunting dan lainnya. Itu semua dilakukan oleh Paul Baja M Siahaan untuk membantu masyarakat,” pungkasnya.
Tidak lupa dalam kesempatan itu, Agustinus mengajak seluruh masyarakat terutama para kader PDI Perjuangan selalu mengedepankan politik santun. Dengan politik santun, ia yakin Pemilu 2024 akan berjalan dengan lancar dan damai.