Login • Lupa Password | Daftar segera dan nikmati pemasangan iklan baris secara gratis! |
Medanbisnisdaily.com-Gunungsitoli. Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri resmi mengumumkan calon kepala daerah di Pilkada 2024 yang terdiri dari 305 daerah kabupaten dan kota serta sebanyak 12 di tingkat provinsi.
Hal itu terungkap dalam pengumuman dukungan resmi yang digelar DPP PDIP di Jakarta, Rabu (14/8/2024).
Pada pengumuman tersebut, nama Sowa’a Laoli yang saat ini menjabat sebagai Wali Kota Gunungsitoli dan merupakan kader PDIP masuk dalam daftar calon Wali Kota Gunungsitoli yang diusung oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP.
Sowa’a Laoli ketika dihubungi mengaku dirinya memang telah diumumkan sebagai Calon Walikota Gunungsitoli oleh DPP PDI Perjuangan untuk Pilkada Serentak 2024.
“Informasi tersebut benar adanya, Ibu Mega telah mengumumkan hari ini. Sebagai kader Partai, harus siap menjalankan tugas yang telah diberikan,” ujar Sowa’a, Rabu (14/8/2024).
Dirinya sangat berterimakasih kepada DPP PDI Perjuangan atas rekomendasi atau tugas yang telah diberikan. "Puji Tuhan. Semoga tugas ini dapat kami jalankan," ucapnya.
Sebagai informasi, PDIP memiliki 5 kursi di DPRD Kota Gunungsitoli pada pemilihan calon legislatif yang lalu.