Login • Lupa Password | Daftar segera dan nikmati pemasangan iklan baris secara gratis! |
Medanbisnisdaily.com-Medan. Partai Persatuan Indonesia (Perindo) secara resmi mengumumkan dukungan kepada 26 bakal pasangan calon (Bapaslon) kepala daerah di Sumut, termasuk pasangan balon gubernur/wakil gubernur.
Hal tersebut disampaikan Ketua DPW Partai Perindo Sumut, Jonius Taripar Parsaoran (JTP) Hutabarat kepada wartawan Senin sore (26/8/2024), didampingi pengurus lainnya. Di antaranya Ketua Harian DPW Perindo Sumut Chairmen, Sekretaris Wilayah Donna Yulietta Siagian, Bendahara Januazir Chuwardy, Wakil Ketua Iskandar dan Budianta Tarigan
Adapun pasangan balon kepala daerah yang mendapat dukungan, yakni:
Gubernur/Wakil Gubernur
Bobby Afif Nasution- Surya
Wali Kota/Wakil Wali Kota
Bupati/Wakil Bupati
Jonius menyebutkan, dari total 25 bakal calon kepala daerah yang didukung tercatat 4 daerah yang tidak memiliki anggota legislatif di DPRD setempat alias nonkirsi. Sisanya memiliki anggota dewan yang jumlahnya bervariasi antara 1 hingga 6 orang.
Dua daerah kabupaten/kota yang memilili kursi DPRD terbanyak yakni Tapanuli Utara (6) dan Labusel (5).
Wakil Ketua DPWIskandar meminta seluruh balonkada berkordinasi dengan DPD Perindo setempat untuk berjuang bersama merebut kemenangan.
Sementara Waki Ketua bidang Kaderisasi Budianta Tarigan meminta seluruh ketua DPD berkoordinasi dengan bakal calon dalam melengkapi dokumen pendaftaran yang ditentukan Komisi Pemilihan Umum, termasuk persyaratan dokumen dukungan dalam koalisi sejumlah partai.