Login • Lupa Password | Daftar segera dan nikmati pemasangan iklan baris secara gratis! |
Medanbisnisdaily.com - Pakpak Bharat. Atlet Moccak Pakpak Indonesia tim dari Kabupaten Pakpak Bharat, berhasil meraih 1 medali emas dan 4 perunggu di Turnamen Silat Tapanuli Raya Open 2023 yang digelar di GOR Tarutung 24-26 November 2023.
Atlet Moccak Pakpak Indonesia peraih medali emas dan perunggu diantaranya Alfiandy memperoleh medali emax dikelas G kategori dewasa. Kemudian medali perunggu yaitu Gresia Simanulang, Samsul Berutu, Nova Marbun, Roito Marbun.
Sebelumnya, Heppron Padang, selaku manager tim mengungkapkan rasa syukur atas raihan dalam event yang digelar di Tarutung ini.
Ia mengatakan, pertandingan para atlet ini merupakan penampilan perdana tim Moccak Pakpak Indonesia, yang dibentuk sekitar dua bulan yang lalu.
"Bagi kami perguruan Pencak silat Moccak Pakpak Indonesia yang lahir di Kabupaten Pakpak Bharat ini sangat luar biasa . Mengingat ini merupakan pertandingan perdana yang kami ikuti setelah perguruan ini berdiri dua bulan lalu," ucap Heppron Padang.
Tidak lupa dia sampaikan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pakpak Bharat atas perhatian dan dukungan penuhnya bagi tim ini.
"Tidak lupa kami sampaikan terimakasih kepada semuanya, kepada bapak bupati yang terus mendukung kami, kepada seluruh masyarakat Pakpak Bharat yang turut mendoakan kami, kemenangan ini kami dedikasikan untuk Pakpak Bharat tercinta," tutup dia.
Atas raihan prestasi ini, Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor menyampaikan selamat. "Jangan cepat berpuas diri, terus berlatih, asah ketajaman dan kemampuan bertarung karena banyak turnamen yang lebih besar menantimu, selamat atas prestasinya," ucap bupati.